Aplikasi berbasis web dan Android yang dapat digunakan untuk pembelajaran guru bersama murid di kelas. Di dalam aplikasi ini terdapat strategi belajar yang sudah disiapkan dan dapat langsung digunakan oleh guru bersama murid dalam pembelajaran.
Selain materi, di aplikasi ini juga disediakan ragam media pembelajaran seperti infografis, video dan ringkasan materi dengan penyajian interaktif dan menarik serta disusun dengan bahasa yang komunikatif. Aplikasi ini dapat diakses dengan menggunakan desktop dan gadget. Install aplikasi pada gadget tidak membutuhkan ruang penyimpanan yang banyak karena aplikasi dibuat dengan basis web google. Cek cara install aplikasi di HP disini
Proyek ini merupakan aktivitas yang dilakukan secara berkelompok dalam kegiatan Peningkatan Kompetensi Guru PAI Tahap 1 yang dilaksanakan di Hotel Tuwuh Kota Malang (22-24 September 2025). Luaran dari proyek ini adalah blueprint konten aplikasi pembelajaran PAI dengan menggunakan strategi MODERAT. Untuk menuntaskan proyek ini, setiap kelompok mengakses Lembar Kerja (LK) pada tombol yang telah disediakan, dengan memperhatikan ketentuan berikut:
Proyek dikerjakan secara berkelompok sesuai dengan pembagian kelompok yang telah ditetapkan sebelumnya
Proyek ini terdiri dari 2 Lembar Kerja (LK) dan 1 Format Isian Soal Tes Kompetensi
Setiap kelompok dapat berkolaborasi melengkapi proyek dengan mengerjakan langsung pada link yang tersedia pada masing-masing kelompok
Untuk efisiensi waktu penyelesaian tagian dalam LK, bagilah tugas pada setiap kelompok agar seluruh LK rampung terisi
Cek pada menu KELAS (Kelas 10, Kelas 11, Kelas 12) di aplikasi ini untuk melihat contoh yang sudah jadi dan siap digunakan murid (Bab 1 sampai dengan Bab 3 pada setiap jenjang)
Ada pertanyaan? Silakan klik menu Founder untuk terhubung via WA dengan saya. Selamat Belajar